Selamat membaca
Clear Cache Cookies Web Browser Google Chrome Terbaru 2014
semoga bermanfaat

Clear Cache Cookies Web Browser Google Chrome Terbaru 2014

Advertisement

Menghapus dan membersihkan chace dan chokie merupakan serangkaian kegiatan yang harus sering di lakukan setiap saat, terutama saat sudah lama tidak di lakukan pembersihan data history yang berakibat membebani browser anda Khususnya google chrome. Sebuah aktifitas yang sering menggunakan media online,  mendownload atau registrasi form tentunya akan mengganggu jika sudah melebihi batas.

Selain itu tujuan di bersihkan history adalah demi keamanan akses anda di internet, seperti melindungi akun- akun pribadi anda dari ancaman serangan hacker yang mencoba memanfaatkan penelusuran history atau yang sering di sebut chace dan cookies, termasuk kepemilikan akun facebook, twitter, dan juga email. Yang biasanya tujuan para penjahat internet adalah mencuri informasi yang masih ada keterkaitan dengan masalah kekayaan finansial pribadi anda.

Untuk itu lakukan pembersihan data sejarah internet anda ketika sudah mengalami beberapa hal berikut:
- Sering munculnya peringatan dari anti virus, apabila anda menggunakan avast anti virus biasanya akan memberitahukan ketika terjadi sesuatu yang mencurigakan. Seperti sebelumnya saya juga mendapatkan peringatan dengan kalimat "seseorang mencoba menelusuri anda" sehingga kita bisa memblokir jika menggunakan anti virus yang saya sebutkan di atas.

- Loading browser google chrome anda terasa semakin berat dan sering putus. Walaupun sering juga terkait masalah jaringan namun beban berat yang ada pada history akan mengganggu. Sehingga ketika anda semula membuka halaman internet dan terjadi kosong (blank) maka history juga akan menampilkan halaman yang sama dalam keadaan blank.

- Seringnya tidak bisa menampilkan script, ketika anda ingin melihat script sebuah situs yang  berformat flash dan terlihat kosong, itu bertanda history anda harus segera di bersihkan.

Seperti saya sudah menjelaskan sebelumnya pada pembahasan cara menghapus cookies di mozilla firefox, bahwa cookies bekerja menyimpan semua data anda yang sudah pernah di lalui, sehingga tujuanya tidak lain mempercepat dan semakin memudahkan ketika anda ingin melakukan penjelajahan yang serupa pada situs tertentu. Namun jika tidak sering di hapus dan di bersihkan kondisi tersebut malah akan membawa petaka dari kejahatan internet yang sengaja memanfaatkan kelemahan pada system keamanan yang anda buat.

Untuk menjawab tentang, bagaimana cara menghapus chace dan cookies pada google chrome? simak cara berikut ini

Buka browser anda tentunya dan lihat di sudut kanan atas dan pilih history, untuk lebih jelas lagi lihat gambar di bawah
history internet acses

Selanjutnya akan tampil halaman dan pilih kalimat "clear browsing data" di dalam kolom. akan tampil lagi sebuah windows seperti gambar di bawah.

clear browsing data

Di situ anda bisa memilih opsi penghapusan layaknya pada browser mozilla firefox, termasuk pilihan waktu dari sejak kapan anda kan menghapus, dan menghapus file sejarah download yang sudah anda kunjungi. Namun perlu di perhatikan pada pasword, pastikan ingat atau bahkan anda catat tentang Pasword akun akun yang anda miliki seperti sandi Email, sandi FB dan sandi perBANKkan. karena system clear data tersebut bersifat permanen. Langkah terakhir klik clear browsing data, maka pengosongan semua file sudah dilakukan dan selesai. Semoga bermanfaat dan jangan lupa tinggalkan komentar anda, harap jangan melakukan copy paste. jangan lupa untuk membaca Cara mengatasi kesalahan perayapan pada google webmaster

Advertisement

Share this article:
Ditulis oleh: Andika Edo Tips dan Trik Updated at : 05:39