Selamat membaca
Tips Meningkatkan dan mengoptimalkan Kinerja Tablet Android
semoga bermanfaat

Tips Meningkatkan dan mengoptimalkan Kinerja Tablet Android

Advertisement

Kebutuhan telekomunikasi kini menjadi sebuah alat yang sangat penting bagi kehidupan masyarakat, dengan hadirnya berbagai jenis smartphone dan tablet pengguna makin di mudahkan dengan fitur- fitur canggih yang ada. Namun apa yang terjadi bila anda sebagai pengguna gadgets modern ini tidak mengetahui cara mengoptimalkan perangkat yang di miliki khususnya tablet android. Dan hanya mengetahui sebatas itu- itu saja.
Tablet
simak tips meningkatkan dan mengoptimalkan kinerja tablet android berikut ini :
1. Setting ID Gmail dan paket internet anda.
Pengguna tablet android biasanya di manjakan dengan berbagai jenis aplikasi yang tersedia di google play. Tetapi sebelum memulainya, anda memerlukan e-mail (Gmail) dari google untuk bisa mengaksesnya. Untuk cara membuat akun Gmail tersebut bisa anda baca di sini.

Sesudah terhubung ke server google, untuk tablet yang menggunakan sim card akan terus menggunakan data  untuk selalu update berbagai jenis aplikasi termasuk social media dan push mail.
Tetapi hal ini tentu akan cepat menghabiskan pulsa anda dengan cepat. Tipsnya : anda hendaknya berlangganan paket internet yang di sediakan operator celullar.

2. Setting multiple akun
Tujuanya adalah verivikasi kepemilikan tablet ( user pertama di identifikasi sebagai pemilik penuh tablet android tersebut) . cara membuatnya (multiple user) : buka setting, lalu tab option pada kategory device. Bila anda tidak dapat menemukan menu user berarti tablet yang anda gunakan tidak menjalankan android 4.2 atau versi masih di bawahnya. Letak tab add user account di bagian kanan atas.

3. Gunakan aplikasi cleaner
Sama halnya dengan smartphone android, tablet jga memerlukan aplikasi cleaner. tujuanya adalah membersihkan atau membuang file- file yang sudah tidak di pakai ( file sampah/ cache) yang bisa anda unduh di google play.

4.  Matikan aplikasi berjalan di belakang layar.
Tanpa di sadari kadang anda keluar dari penggunaan fitur secara langsung, dan mengira bahwa aplikasi tersebut sudah benar- benar off, tapi anada merasa baterai cepat habis, bagaimana cara memeriksanya dan mematikan.
pilih setting>> Application>> Running. Kemudian pilih aplikasi dan tekan tombol " force "

5. Fitur underlock.
Berbagai keluhan tentang baterai yang boros sering terjadi, Untuk mengatasi hal ini anda bisa mencoba fitur underlock yang bisa di akses dari menu.. Tujuan underlock adalah menurunkan tingkat kecepatan prosesor android anda. Fitur ini merupakan cara tepat untuk lebih menghemat pemakaian baterai yang di rasa boros.

6. Set kapasitas memory.
Jarang melihat status memory terkadang membuatnya cepat penuh, dan bisa mencapai ambang kapasitas. Untuk mengetahui dan cara pintar mengelola memory di perlukan  sebuah aplikasi khusus " optimus root memory otimizer " . tujuanya adalah meningkatkan system dan daya baterai untuk lebih tahan dengan menyesuaikan pengaturan memory internal android.

7. Kontrol program yang berjalan dengan task manager.
mungkin sebagian dari anda ada yang belum mengetahui kegunaan task manager yaitu sebagai pemantau fitur yang sedang berjalan. caranya cukup anda buka aplikasi task manager, kemudian setting >> applications >> running ( tab) . Bila anda tidak menemukan aplikasi ini, lagi- lagi google play sangat komplit. tinggal anda unduh dan install saja.

8. Hapus widget.
Widget yang terpampang di halaman depan memang lebih memudahkan anda untuk mendapatkan informasi terkini secara langsung. tetapi widget memerlukan daya komputasi untuk mengupdate informasi baru tersebut . dengan menghapus widget yang tidak terlalu bermanfaat dapat lebih meningkatkan tablet android anda.

9. Gunakan smartphone sebagai hotspot.
Bila tablet yang anda miliki tidak mempunyai jaringan 3 G, anda bisa gunakan smartphone android lain, sehingga bisa bersama- sama menggunakan fitur Wi- Fi
caranya : setting>> wirelesss and network >> mobile AP. lalu sentuh " mobile AP setting " untuk memberi nama jaringan hotspot, dan membuka security supaya perangkat lain bisa terkoneksi.

itulah tadi 9 tips penting mengoptimalkan tablet android sehingga lebih berguna dan aman di gunakan.

Advertisement

Share this article:
Ditulis oleh: Andika Edo Tips dan Trik Updated at : 20:48