Selamat membaca
Cara Membuat Spoiler Buka dan Tutup File di halaman Posting Blog
semoga bermanfaat

Cara Membuat Spoiler Buka dan Tutup File di halaman Posting Blog

Advertisement

Selamat bertemu kembali sahabat blogger, sebelum membahas mengenai membuat dan memasang widget spoiler di dalam blog kita terlebih dahulu memahami apa arti,  Definisi, dan pengertian spoiler jika di terapkan dalam dunia blog. Memang jika di artikan secara satu persatu menggunakan media translate google pengertian spoiler bisa di artikan sebagai perusak yang berasal dari kata spoil yang berarti merusak dan biasanya kalimat yang di akhiri dua huruf  "er" mengambarkan pelaku. Tapi menurut versi saya pribadi spoiler di blog atau yang sering kita jumpai di kaskus adalah jenis tambahan kode script yang berfungsi untuk menyembunyikan suatu file, Bisa berupa gambar, animasi, tulisan/kode script dan video dimana fungsi utamanya file yang tersembunyi (hide) akan bisa di buka ketika anda mengklik (show).

Mungkin anda pernah mencari- cari dengan menggunakan keyword cara memasang widget menyembunyikan gambar di dalam posting, cara membuat gambar tersembunyi dan terbuka ketika di klik di blog. Dan ternyata tambahan script tersebut bernama "spoiler" yang bertujuan sebagai berikut:

Misalnya anda sedang membuat konten, kita tahu bahwa seorang blogger di tuntut agar selalu melakukan updated secara teratur, dan terkadang ide menulis mudah di dapatkan. Namun ada kalanya ide tulisan tidak bisa kita dapatkan. Di saat itu anda mendapatkan ide menulis tetapi sulit untuk mengembangkan kalimat- kalimat yang ada sehingga  dengan menambahkan spoiler anda bisa menyembunyikan file yang menurut anda penting. Tujuannya adalah agar pembaca/ visistor yang sedang membaca posting anda tidak buru buru meninggalkan halaman yang akhirnya akan memperbesar nilai bounce rate sebuah situs atau blog.

Contoh spoiler hidangan tongseng raja bandot palembang :
spoiler keren

Teks atau Kode Script (gambar/video)
Itulah di atas contoh spoiler yang bisa anda lihat. Untuk membuatnya silahkan copy kode di bawah ini kemudian paste di area postingan anda ke dalam mode HTML bukan compose. Pada kalimat merah silahkan isi dengan file yang ingin di buka tutup.

  Kemudian sebelum di publish silahkan pindah ke mode compose, lihat hasil yang anda dapatkan. Maka cara membuka dan menutup file di halaman tertentu yang di sebut spoiler sudah jadi sedemikian ciamik. Spoiler ini juga cocok jika anda mempunyai ide posting yang bertema tutorial yang menampilkan banyak gambar, sehingga pengunjung akan bertahan lebih lama.

Advertisement

Share this article:
Ditulis oleh: Andika Edo Tips dan Trik Updated at : 21:09