Advertisement
Yang saya maksud di sini adalah sebagai berikut:
Misalkan anda ingin memasang kode analitycs google atau memasang widget Related article/ Artikel terkait. Di sini saya mengambil contoh memasang kode related artikel yang biasanya terdapat pada akhir artikel seperti gambar di bawah ini. yang tujuanya memudahkan dan menawarkan kepada pembaca artikel yang lain.
Biasanya dalam pemasangan kode tersebut harus mencari kode <data:post.body/> yang kemudian meletakkan kode related article di bawahnya. Maksud saya di sini adalah, biasanya penulis artikel menjelaskan kepada anda untuk mempercepat pencarian gunakan tombol CTRL + F. Namun terkadang cara tersebut tidak selalu berjalan mulus. Biasanya pencarian tetap sulit di temukan.
Jadi solusinya seperti berikut,
Misalkan anda sudah mencari kode <data:post.body/> dengan cara CTRL + F dan tidak di temukan, maka untuk mempermudah silahkan di kurangi satu per satu dari belakang untuk mencarinya lagi, jadinya sebagai berikut <data:post.body ( di sini saya hilangkan tanda /> ) kemudian tekan enter untuk mencari lagi.
Hasilnya berdasarkan pengalaman saya pribadi biasanya sesulit apapun kode yang di cari akan di temukan. Metode di atas adalah salah satu contoh menggunakan kode post body, dan silahkan mencoba dengan kode HTML lainya. Terimakasih
Advertisement